baca-baca ^^

Rabu, 30 November 2011

cinta diri sendiri??? :)


Ternyata yang namanya mencintai diri sendiri itu bukan tindakan egois apalagi narsis.  Kalo kamu nggak bisa menghormati diri sendiri trus gimana kamu bisa menghormati orang lain? Okelah selama ini kamu mencintai orang tuamu, pacar, dan teman2 mu, tetapi seberapa banyak kamu mencintai diri sendiri? Coz kamu harus tahu bahwa mengasihi diri sendiri bakal kasih kamu pemahaman tentang bagaimana untuk mengasihi orang lain dengan tulus. Kamu pasti bisa memahami kekurangan orang lain kalo kamu bisa memahami kekuranganmu sendiri, iya nggak?
Apa aja tanda2nya kalo kamu nggak mencintai dirimu sendiri?
1. Membiarkan orang lain untuk mengambil keuntungan
Sadar atau nggak, kebanyakan orang yang bersosialisasi sama kamu bakal menguji kamu. Kalo kamu nggak punya batas yang jelas, mana yang kamu terima dan mana yang tidak, itu akan memungkinkan orang lain untuk mengambil keuntungan darimu dengan menguras energimu dan bisa juga kekayaanmu. Semakin sering kamu membiarkan hal itu terjadi, semakin buruk kamu akan dieksploitasi oleh orang lain. Harus tegas untuk kebaikan dirimu sendiri.
2. Memberi lebih daripada menerima
Bukan berarti kamu nggak usah lagi memberi lebih. Berilah dengan ketulusan. Bukan memberi untuk tujuan tertentu. Hal ini sering terjadi waktu kamu ingin disukai dan diterima oleh orang lain. Jadinya kamu terus-menerus memberikan sesuatu dengan harapan mendapatkan banyak pujian dan mereka bakal tertarik sama kamu. Dalam kasus tertentu, kalo terjadi di tempat kerja,  itu berarti perusahaan tidak menghargai mu.
3. Tidak memikirkan diri sendiri
Kok sepertinya egois ya kalo kita mikirin diri sendiri. Maksudnya tuh gini, kalo kamu sakit, apa kamu bisa membantu orang lain? Nah, kalo udah gitu apa kamu bisa peduli untuk orang lain secara efektif?
4. Nggak punya rencana untuk masa depan
Menyedihkan sekali kalo kamu  bingung tentang masa depan mu.  kehidupanmu penuh dengan kata-kata “Saya tidak tahu”. Ketika seseorang bertanya, apa ambisi mu? Apa impian terbesar mu? Apa yang kamu inginkan? Dan kamu bilang “Saya tidak tahu”. Pertama, kamu harus mengenali dirimu sendiri dengan benar, kemudian bermimpi, perencanaan, bertindak, dan merayakan.
5. Nggak jelas apa yang kamu inginkan dan butuhkan
Selain mengatakan “Saya tidak tahu”, kamu juga bakal bilang  ” terserah aja deh”. Mungkin kamu  berpikir kalo kamu nggak  ingin ngerepotin orang lain atau tidak ingin menyakiti perasaan mereka. Tapi neh kalo kamu terus-terusan mengubur apa yang kamu inginkan dan butuhkan, bakal muncul frustrasi dan kebencian, dan miskomunikasi dengan orang lain. Wah itu berbahaya lho…
6. Membatasi diri
Sama juga  mencegah dirimu untuk tumbuh. Kamu menilai diri mu nggak mampu melakukan pekerjaan padahal kamu melakukannya dengan benar  atau kamu merasa kalo kamu nggak  pantas berdampingan dengan orang yang kamu cintai. Pikiran seperti ini nggak akan bikin kamu jadi manusia yang lebih baik.
7. Menerima pengaruh buruk dari lingkungan
Lingkungan biasanya punya pengaruh besar pada perkembangan seseorang. Tapi pribadi yang dewasa bisa membedakan antara pengaruh baik dan buruk. Menerima pengaruh buruk sama saja tidak mencintai diri sendiri karena kamu melakukan sesuatu yang akan menyakiti diri sendiri di masa depan.
8. Membiarkan orang lain mengendalikan hidup mu
Pada dasarnya manusia diciptakan dengan memiliki kehendak bebas. Itu berarti sebagai manusia kita punya pilihan. Sayangnya, banyak orang memilih untuk hidup sebagai boneka, dikendalikan oleh` tuan` mereka. Mereka selalu melakukan apapun kepada tuan mereka, bahkan hal yang buruk. Biasanya, tuan mereka adalah orang-orang yang memiliki status yang tinggi atau mungkin, orang yang mereka cintai. Mengapa? Karena sebenarnya ini adalah rasa takut … Takut kehilangan pekerjaan mereka atau orang yang mereka cintai. Kalo kamu orang semacam ini, tanamkan dalam dirimu kalo kamu berharga. Bahwa kamu hanya memiliki pilihan untuk mengabdi kepada Tuhan yang menciptakan kamu. Maka kamu akan terbebas dari hal yang salah. Biarkan Tuhan yang mengendalikan hidupmu, bukan orang lain 
9. Tidak mencoba untuk memperbaiki kekurangan
Kamu tau kalo memiliki kekurangan, tapi kamu tidak mencoba untuk memperbaikinya. Kebiasaan dan perilaku buruk adalah hal yang bisa kamu perbaiki. Jangan selalu pakai alasan  ”tidak ada yang sempurna”. Akan selalu ada kekurangan, tidak peduli seberapa keras kamu mencoba. Itulah tujuan hidup manusia, untuk terus belajar.
10. Membenci kelemahan mu dan mengabaikan kekuatan mu
Orang yang selalu menghabiskan waktu untuk mengeluh dan mengeluh tentang kelemahan mereka, akan gagal untuk melihat kekuatan mereka. Coba bayangkan jika Stevie Wonder dan Andrea Bocelli yang buta, Nick Vujicic yang lahir tanpa lengan dan kaki terus-menerus mengeluh tentang cacat mereka, apa mereka bisa menjadi tokoh sukses? Allah adalah benar, Dia tidak akan menciptakan manusia yang tidak dapat melakukan apapun. Manusia memiliki jalan sendiri untuk sukses. Sekarang semuanya tergantung pada diri sendiri, apakah kamu mencoba untuk berhenti mengeluh dan mencoba untuk mengembangkan kekuatan mu?
Ingatlah kamu bagaikan matahari, kamu nggak akan bisa mencerahkan dunia di sekitar mu kalo kamu tidak bersinar cerah. Kamu harus mencintai diri sendiri sebelum mencintai orang lain  .
Selamat bersinar cerah!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar